ARTIKEL

  • BUDAYA
  • KEAGAMAAN

Selasa, 20 April 2010

Untuk SMP Latihan 2

1. Sepuluh perwujudan atau manifestasi Sang Hyang Wisnu untuk menjaga tegaknya hukum alam / Rta, menegakkan dharma dan membasmi adharma dalam rangka menyelamatkan dunia dari kehancuran disebut …
a. Awatara c. Dewata
b. Bhatara d. Pitara
`
2. Sinar suci dari Sang Hyang Widhi yang berfungsi untuk menyinari, menerangi dengan pengetahuan agar kehidupan mahkluk hidup selalu berkembang dan saling berintegrasi antara satu dengan yang lainnya disebut …
a. Awatara c. Dewata
b. Bhatara d. Pitara

3. Sang Hyang Wisnu turun ke dunia dalam wujud manusia berkepala singa untuk membantu Prahlada menyelamatkan keangkaramurkaan raja Hiranya Kasipu dengan mengambil wujud …
a. Waraha Awatara c. Wamana Awatara
b. Narasimha Awatara d. Matsya Awatara

4. Sang Hyang Widhi turun ke dunia dalam wujud ikan besar yang menyelamatkan manusia pertama yang hampir tenggelam pada saat dunia dilanda banjir besar adalah …
a. Matsya Awatara c. Waraha Awatara
b. Kurma Awatara d. Narasimha Awatara

5. Manifestasi Sang Hyang Wisnu sebagai Sidharta Gotama putra raja Sudodana di Kapilawastu menyebarkan ajaran Budha menuntun manusia ke jalan kesadaran, penerangan, kesempurnaan/nirwana adalah …
a. Parasurama Awatara c. Kresna Awatara
b. Rama Awatara d. Budha Awatara

6. Dalam agama Hindu mengenal tiga dewa utama yang merupakan perwujudan atau manifestasi dari Sang Hyang Widhi yaitu Brahma, Wisnu dan Siwa. Ketiga dewa tersebut disebut …
a. Tri Guna c. Tri Sakti
b. Tri Murti d. Tri Netra

7. Berikut ini yang bukan merupakan tugas awatara adalah …
a. Membasmi kejahatan dan memberi perlindungan kepada yang berbuat baik
b. Melindungi alam semesta
c. Membangkitkan keadilan, dan kebaikan yang abadi dari dharma
d. Melindungi keangkaramurkaan dari alam semesta ini.

8. Bhatara adalah kemampuan dan kekuatan yang dimiliki oleh Sang Hyang Widhi, yang memiliki kemampuan untuk mencipta udara atau angin disebut …
a. Bhatara Siwa c. Bhatara Bayu
b. Bhatara Wisnu d. Bhatara Indra

9. Kata Dewa berasal dari kata “Div” yang berarti …
a. Sinar c. Hidup
b. Suara d. Kekal

10. Dewa yang menguasai laut disebut …
a. Indra c. Brahma
b. Baruna d. Ganesha

11. Hormat dan bhakti kepada Sang Hyang Widhi, dalam Catur Guru disebut …
a. Guru Swadyaya c. Guru Pengajian
b. Guru Rupaka d. Guru Wisesa

12. Kemampuan untuk membeda-bedakan, menimbang-nimbang dan akhirnya memilih antara yang baik dan yang buruk, salah dan benar disebut ...
a. Susila c. Wiweka
b. Samsarga d. Rerainan

13. Dibawah ini termasuk contoh-contoh perbuatan yang berdasarkan susila, kecuali ...
a. Selalu berkata jujur, tidak pernah berbohong
b. Sopan santun dalam pergaulan sehari-hari
c. Menghormati dan membantu orang tua
d. Selalu bersikap egois, sombong, dan tak mau mengalah

14. Sifat baik, benar, suci, dan tenang pada manusia atau mahkluk hidup disebut ...
a. Sattwam c. Tamas
b. Rajas d. Malas

15. Dibawah ini termasuk perbuatan tamas adalah ...
a. Rajin bersembahyang, tekun, jujur
b. Selalu tampil didepan, pemberani, dan selalu percaya diri
c. Tidak pernah membantu orang tua, tidak mau bekerja
d. Berbhakti dan selalu menjalankan nasehat-nasehat orang tua

16. Tujuh hal yang ada pada diri manusia yang dapat menyebabkan kemabukan atau kegelapan disebut ...
a. Tri Rna c. Sad Ripu
b. Catur Paramitha d. Sapta Timira

17. Dimana-mana banyak orang membicarakan kekayaan dan uang. Banyak orang yang celaka karena harta, tapi juga karena harta banyak yang berhasil dan sukses. Mabuk karena kekayaan, dalam sapta timira disebut ...
a. Surupa c. Guna
b. Dhana d. Kulina

18. Dalam ajaran panca yama brata, melakukan usaha-usaha berdasarkan kedamaian dan ketulusan disebut ...
a. Ahimsa c. Awyawaharika
b. Satya d. Asteya

19. Hidup adalah perjuangan untuk itu diperlukan keberanian dalam menghadapi tantangan hidup. keberanian dalam hal ini disebut ...
a. Kulina c. Guna
b. Sura d. Kasuran

20. Banyak anak muda zaman sekarang yang mengkonsumsi minuman keras, judi dan narkoba yang pada akhirnya merugikan diri sendiri dan juga orang tuanya. Mabuk karena miras disebut ...
a. Kulina c. Guna
b. Sura d. Kasuran

21. Akan sangat baik dan bermanfaat kalau wajah tampan, cantik dipergunakan untuk hal-hal yang bersifat positif, ini merupakan konsekwensi dari ...
a. Surupa c. Kulina
b. Dhana d. kasuran

22. Gapailah dan belajarlah untuk mendapatkan ilmu pengetahuan setinggi-tingginya. Gunakan kepandaian untuk tujuan kebajikan, merupakan konsekwensi dari ...
a. Surupa c. Guna
b. Dhana d. Kulina

23. Lima macam pengendalian keinginan untuk tidak melakukan perbuatan jahat guna mencapai kesempurnaan jasmani dan rokhani disebut ...
a. Panca Srada c. Panca Nyama Brata
b. Panca Yama Brata d. Panca Yadnya

24. Percaya adanya Brahman, merupakan Panca Srada yang ke ...
a. Satu c. Tiga
b. Dua d. Empat

25. Dibawah ini merupakan perbuatan guna ...
a. Mabuk karena memiliki rupa cantik / tampan
b. Sombong karena memiliki kekayaan yang berlimpah
c. Bersifat angkuh karena kepandaian yang dimiliki
d. Mabuk karena merasa keturunan bangsawan

26. Menjunjung tinggi kebenaran, kesetiaan, dan kejujuran, tidak berkata bohong merupakan sikap ...
a. Ahimsa c. Asteya
b. Brahmacari d. Satya

27. Setia, jujur, dan benar dalam berkata-kata disebut ...
a. Satya wacana c. Satya laksana
b. Satya hredaya d. Sayta mitra

28. Sikap pengendalian diri untuk tidak marah disebut ...
a. Ahimsa c. Akroda
b. Adharma d. Sauca




29. Apramada adalah ...
a. Tidak marah
b. Hormat dan bhakti kepada guru
c. Memilih makanan yang baik untuk jasmani dan rokhani
d. Tidak sombong, tidak angkuh, dan tidak takabur

30. Untuk mencapai kebahagian lahir maupun bhatin, antara pikiran perkataan dan perbuatan haruslah selaras. Tiga perbuatan yang baik dan suci yang menyebabkan keharmonisan dan kebahagiaan hidup disebut ...
a. Tri Hita Karana c. Tri Sarira
b. Tri Kaya Parisuddha d. Catur Prawerti

31. Masuknya agama Hindu ke Indonesia disebarkan oleh para pedagang, teori ini disebut ...
a. Teori Brahmana c. Teori Wesya
b. Teori Ksatriya d. Teori Pelaut

` 32. Yupa merupakan prasasti yang ditemukan pada pemerintahan raja ...
a. Purnawarman c. Aswawarman
b. Mulawarman d. Kudungga

33. Kerajaan Majapahit mencapai puncak kejayaannya pada masa pemerintahan raja ...
a. Raden Wijaya c. Kertajaya
b. Kertanegara d. Hayam Wuruk

34. Bangunan suci pemujaan Dewa Siwa dari kerajaan Kutai pada masa pemerintahan Raja Mulawarman disebut ...
a. Waprakeswara c. Chandrabhaga
b. Gomati d. Goa

35. Kerajaan Tarumanegara mencapai puncak kejayaannya pada masa pemerintahan raja ...
a. Mpu Sendok c. Mulawarman
b. Hayam Wuruk d. Purnawarman

36. Kerajaan Kutai beragama Hindu dengan ditemukan prasasti Yupa, yang bertuliskan huruf ...
a. Pallawa berbahasa Sanskerta c. Pallawa berbahasa Tionghoa
b. Dewanagari berbahasa Kawi d. Dewanagari berbahasa Sanskerta

37. Kerajaan Hindu yang pertama berkembang di Nusantara adalah ...
a. Majapahit c. Tarumanegara
b. Kutai d. Mataram

38. Prasasti Tugu menyebutkan bahwa dalam kepemimpinan yang ke-22, raja Purnawarman telah menggali sungai ...
a. Ciliwung c. Gomati dan Candrabhaga
b. Cisadane d. Pasanggrahan

39. Dibawah ini merupakan kerajaan-kerajaan Hindu di Nusantara, kecuali ...
a. Kutai c. Kanjuruan
b. Tarumanegara d. Sriwijaya

40. Kerajaan Tarumanegara berkembang di Jawa Barat pada abat ...
a. Ke-IV c. Ke-VI
b. Ke-V d. Ke-VII

41. Salah satu penyebab runtuhnya kerajaan Majapahit ialah ...
a. Tidak adanya sistem kaderisasi pada generasi selanjutnya
b. Keadaan sistem ekonomi stabil
c. Keadaan politik terkendali
d. Angkatan perang yang tangguh dan kuat

42. Bhineka Tunggal Ika Tan Hana Dharma Mangrwa artinya ...
a. Hanya satu Tuhan tidak ada duanya
b. Hanya satu Tuhan tidak ada duanya, orang bijak menyebutnya dengan banyak nama
c. Berbeda-beda tetapi tetap satu, tidak ada dharma yang dua
d. Satu Tuhan yang disebut Narayana, sama sekali tidak ada duanya

43. Dibawah ini merupakan contoh candi-candi peninggalan agama Hindu, kecuali ...
a. Prambanan c. Kalasan
b. Borobudur d. Sambisari

44. Lembaga tertinggi Agama Hindu disebut ...
a. PHDI c. PDGI
b. WALUBI d. KWI

45. Dalam Hindu percaya tentang kelahiran yang berulang-ulang atau reinkarnasi yang disebut dengan ...
a. Moksa c. Samsara/Punarbhawa
b. Karma Phala d. Brahman


II. Jawablah pertanyaan – pertanyaan dibawah ini dengan singkat, tepat dan jelas pada lembar jawaban yang telah tersedia !


46. Sebutkan sepuluh (10) menifestasi Sang Hyang Wisnu dalam wujudnya sebagai Awatara ?

47. Sebutkan lima (5) tugas Awatara ?

48. Sebut dan jelaskan bagian-bagian Sapta Timira beserta contohnya ?

49. Upaya-upaya menghindari Sapta Timira :
a. Panca Nyama Brata
b. Panca Yama Brata
Sebut dan jelaskan pengertian dan bagian-bagian Panca Nyama Brata dan Panca Yama Brata, beserta contoh-contoh perbuatan pengendalian diri dalam kehidupan nyata ?

50. Sebutkan lima (4) factor penyebab runtuhnya kerajaan Majapahit ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar